SUKABUMIUPDATE.com - Ikatan Bela Diri Campuran Amatir-Mix Martial Art (IBCA-MMA) Kota Sukabumi resmi terdaftar sebagai Cabang Olahraga (Cabor) Beladiri di Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Sukabumi pada 30 Januari 2024 lalu.
Meski tergolong sebagai Cabor baru di Kota Sukabumi, beladiri ini nyatanya cukup diminati kalangan muda Sukabumi. Terbukti dari banyak atlet IBCA-MMA Kota Sukabumi didominasi pelajar SMA dengan rentang usia 11 hingga 28 tahun.
Ketua IBCA-MMA Kota Sukabumi, Irsan P Munandar didampingi Sekretaris, Dede Galib mengatakan dengan terdaftarnya IBCA-MMA di tubuh Koni, menumbuhkan optimisme mendulang prestasi membanggakan bagi kota tercinta.
“Insya Allah di bulan Juli ini, ada kualifikasi juga untuk ke PON, kita nurunin 3 atlet. Mudah-mudahan kelasnya itu, kita bisa masuk juga. Karena target kita itu minimal 1 emas dibawa pulang,” ujar Irsan kepada sukabumiupdate.com pada Selasa (28/5/2024).
“Jadi, dari Kota Sukabumi sudah mewakili Jabar untuk PON 2024 itu, sudah pasti masuk untuk Kota Sukabumi, satu atlet. Nah, eksibisi PON 2024 untuk kelas dari Kota Sukabumi, akan mengikuti kelas 70 kg striking MMA,” tambah dia.
Lebih lanjut, Irsan mengaku jika IBCA-MMA telah meraih banyak prestasi dalam kompetisi. Pada kejurnas meraih lima medali, yaitu dua emas, dua perak serta 1 medali perunggu.
Lebih jauh, ia menyebut IBCA-MMA telah menjalin kerjasama dengan One-Pride atau ajang kompetisi bela diri campuran tertinggi di Indonesia. “Jadi, atlet dari kita ini bisa masuk setelah amatir, bisa langsung ke pro. Nah, pro-nya itu One Pride,” jelas dia.
IBCA-MMA Kota Sukabumi juga menjalin kerjasama dengan Rumah Inspirasi Alus Pisan (RIAP) di bawah binaan Kapolres Sukabumi Kota, AKBP Ari Setyawan Wibowo serta H Dadang Kuswandi selaku pendiri.
Ketua Bidang Olahraga RIAP sekaligus wakil ketua umum IBCA MMA kota Sukabumi, M. Egi Hilaliyo mengatakan jika jalinan kerjasama itu dimaksudkan untuk mewadahi kenakalan remaja di Kota Sukabumi.
“Jadi, Rumah Inspirasi Alus Pisan juga telah merekrut anak-anak geng motor yang memiliki minat dalam dunia musik dan olahraga. Iya itu untuk diarahkan dan mengembangkan bakat mereka dalam hal-hal yang positif, sehingga, tidak ada lagi kenakalan remaja di Kota Sukabumi,” ujar Egi.
Untuk itu, ia sangat bersyukur dan berterimakasih kepada RIAP yang telah berkontribusi dan membina anak-anak muda Kota Sukabumi untuk menjadi pemuda yang berprestasi.
Baca Juga: Gaji Karyawan Swasta Dipotong 3% untuk Dana Tapera, Simak Disini Kisarannya
“Jadi, untuk itu RIAP telah membina para para atlet di B.O.S.S x RIAP MMA dengan memberikan pelatihan kepada para pelajar dan atlet yang ada di Kota Sukabumi, untuk dapat berprestasi,” ucapnya.
“Alhamdulillah, sekarang B.O.S.S x RIAP MMA tergabung dengan pengcab IBCA MMA Kota Sukabumi, yang dimana IBCA MMA Sukabumi merupakan wadah bagi atlet MMA yang dibawah naungan KONI Kota Sukabumi, sehingga atlet-atlet MMA yang berprestasi kedepannya akan terbina lebih baik,” pungkasnya.