SUKABUMIUPDATE.com - Disbudpora atau Dinas Budaya Pemuda dan Olahraga memberikan apresiasi kepada sekolah-sekolah yang terus menggelar Pekan Olahraga dan Seni atau Porseni.
Baru-baru ini, ratusan pelajar dari 67 Sekolah tingkat SLTP sederajat mengikuti Porsenida MAN 3 Sukabumi, sebagai upaya melahirkan generasi muda yang berkarakter dan berdaya saing.
Kadisbudpora Budianto saat mendampingi Wakil Bupati Iyos Somantri di acara tersebut menegaskan feedback dari Porseni akan muncul bibit atlet baru di Sukabumi, khususnya pajampangan.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Kesehatan Tubuh Agar Tak Mudah Sakit saat Musim Hujan
“Kami akan berkoordinasi dengan Igornas (Ikatan Guru Olahraga Nasional) untuk mengembangkan cabang olahraga yang ada di Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) khususnya di Kabupaten Sukabumi,” ucapnya dikutip dari portal resmi Pemkab Sukabumi.
Budiarto berharap seluruh sekolah bisa melakukan penjaringan bibit atlet baru untuk ditindaklanjuti. Serta melaporkannya ke Igornas tingkat Kecamatan maupun Kabupaten.
“Di tahun 2023 akan dilaksanakan Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA). Semoga dalam pelaksanaan Popda nanti Kabupaten Sukabumi bisa memberikan torehan prestasi yang mengharumkan daerah," singkatnya.
Baca Juga: Akses Jalan Buka Tutup, Material Longsor di Tanjakan Cipeucang Sukabumi Dibersihkan
Puluhan pelajar SLTP sederajat ikut dalam Porsenida (Pekan Olahraga Seni, Pendidikan dan Agama (Porsenida) ke XVII Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Sukabumi, Surade, pada Kamis 23 Februari 2023.
Panitia penyelenggara Dadang Sadrah menjelaskan Porsenida berlangsung selama sepekan mulai tanggal 23 Februari sampai 1 Maret, yang diikuti 67 sekolah dari MTS dan SMP. Ada tiga cabang lomba dalam Porsenida ini antara lain Kesenian, Pendidikan, dan Keagamaan.
Lomba Kesenian meliputi, kesenian singing, paduan suara, kaligrafi, dan desain poster. Lomba Pendidikan, story telling, reklamasi puisi, pidato bahasa arab, aksara sunda, dan uji kompetensi dasar dari berbagai mata pelajaran. Adapun untuk Keagamaan; MHQ, MTQ, MSI dan FQK.
Baca Juga: Waspada 5 Penyakit Otak Mematikan, Cedera hingga Hidrosefalus
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri dalam sambutannya mengatakan, Porsenida ke XVII diyakini mampu melahirkan bibit-bibit atlet yang berprestasi dan berkualitas untuk mengharumkan daerah di kancah nasional maupun internasional.
"Kami sangat berterimakasih kepada MAN 3 Sukabumi yang telah menginisiasi kegiatan ini karena bisa melahirkan generasi muda yang berkarakter dan berdaya saing" Ucapnya.
Wabup menyebut, Porsenida ini harus dijadikan kesempatan bagi lembaga sekolah, untuk mengasah kemampuan dan keterampilan siswa menjadi generasi unggul. Iyos mengajak, agar Kemenag untuk menyosialisasikan seluruh Madrasah yang ada di Kabupaten Sukabumi untuk bersama-sama menyelenggarakan kegiatan tersebut.
Baca Juga: Bangunan SD di Simpenan Ambruk, Dampak Gempa M4.0 Guncang Sukabumi
"Kegiatan ini sangat luar biasa, antusias siswa juga begitu banyak, dan semoga ini menjadi pengembang kemampuan prestasi generasi muda di Kab. Sukabumi," tandasnya.