SUKABUMIUPDATE.COM - Polusi udara memberikan dampak buruk terhadap pemanasan global dan perubahan iklim. Selain itu, permasalahan ini juga berimbas pada kesehatan manusia dan menimbulkan berbagai penyakit.
Meksi begitu, zaman sekarang teknologi terus berkembang pesat dan menciptakan berbagai gadget untuk membantu manusia dalam memelihara kesehatan, salah satunya mencegah dampak yang ditimbulkan akibat polusi udara.
Dilansir dari air-innovations.com, berikut empat gadget yang bisa digunakan untuk mencegah dampak polusi udara terhadap kesehatan.
Baca Juga: 12 Ciri Orang Mengalami Gangguan Kepribadian, Apa Kamu Salah Satunya?
1. Air Purifier
Sesuai namanya, Air Purifier merupakan gadget yang berfungsi untuk memurnikan dan menjernihkan udara. Gadget ini beragam bentuk ada yang berukuran besar, kecil dan portable.
Air purifier bertugas menetralkan bau, alergen, partikel dan polusi udara yang masuk dalam rumah. Maka dari itu, gadget ini akan sangat baik untuk memelihara kesehatan sistem pernapasan.
2. Humidifier
Humidifier merupakan gadget yang berfungsi untuk menjaga kelembaban udara. Selain itu, beberapa humidifier juga memiliki fungsi mengurangi polusi udara yang masuk ke dalam rumah. Dengan begitu, udara bisa menjadi lebih bersih dan sehat untuk dihirup.
Fungsi humidifier sebagai pelembab udara juga memberikan manfaat bagi kelembaban sistem pernapasan agar dapat bekerja dengan baik ketika menghirup udara.
Baca Juga: 11 Ciri-Ciri Orang Kecewa Pada Kita, Terlihat dari Sikapnya
3. Kipas Angin
Kipas angin banyak dikenal berfungsi sebagai pendingin udara. Namun, gadget ini juga memiliki manfaat untuk mendorong polusi udara keluar ruangan atau rumah.
Putaran kipas angin mencegah stagnasi udara di dalam ruangan, jika letaknya tepat atau sesuai maka polusi udara yang masuk bisa terdorong kembali ke luar sehingga udara di ruangan menjadi lebih sehat.
Aromatherapy Diffuser merupakan gadget yang bertugas untuk menyebarkan aroma harum ke seluruh ruangan melalui udara.
Ada beberapa Aromatherapy Diffuser yang memiliki fungsi tambahan untuk memurnikan dan melembabkan udara. Dengan begitu gadget ini bisa mencegah polusi udara terhirup sehingga sistem pernapasan terjaga, serta memberikan efek menenangkan dari aroma terapi.
Baca Juga: 9 Gejala ADHD Pada Anak yang Wajib Dikenali Oleh Orang Tua, Yuk Simak!
Sumber: air-innovations.com