Cara Menghentikan dan Memblokir Spam SMS Agar Tidak Mengganggu

Sukabumiupdate.com
Selasa 06 Jun 2023, 13:30 WIB
Ilustrasi - Cara Menghentikan dan Memblokir Spam SMS Agar Tidak Mengganggu. | (Sumber : Freepik.com/@rawpixel.com.)

Ilustrasi - Cara Menghentikan dan Memblokir Spam SMS Agar Tidak Mengganggu. | (Sumber : Freepik.com/@rawpixel.com.)

SUKABUMIUPDATE.com - Bagi semua pemilik Smartphone pastinya pernah mendapatkan SMS Spam dari orang tidak dikenal yang menawarkan pinjaman atau kuis berhadiah. Spam SMS itu ternyata adalah penipuan.

Oleh karenanya kita mesti waspada dan tidak terhasut dalam rayuan Spam SMS tersebut. Lalu bagaimana caranya agar menghentikan dan memblokir Spam SMS itu dan tidak muncul lagi?

Nah, berikut ini ada 3 cara yang dapat kamu lakukan untuk menghentikan dan memblokir Spam SMS yang dikutip via Akurat.co.

Baca Juga: Begini Cara Bu Siti Berbagi Jatah dengan 2 Suami Mudanya, Tetap Harmonis

1. Mengaktifkan Filter SMS Spam

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk menghentikan spam SMS adalah dengan mengaktifkan filter SMS spam. Filter ini dapat membantu memfilter spam yang dikirim lewat SMS, sehingga SMS yang dirasa tidak cukup akurat dan dianggap spam akan difilter oleh perangkat kamu. Berikut cara mengaktifkan filter SMS spam di Android:

  • Masuk ke menu Telepon.
  • Pilih ikon tiga titik yang terletak di kanan atas.
  • Masuk ke pengaturan.
  • Kemudian, masuk ke menu blokir.
  • Kemudian blokir kontak yang dianggap spam.
  • Kontak yang dianggap spam akan terblokir.

Sementara untuk pengguna iPhone, simak cara untuk mengaktifkan fitur SMS spam berikut ini:

  • Masuk ke pengaturan.
  • Masuk ke menu pesan.
  • Pilih memfilter pengirim tidak dikenal.
  • lalu pilih aktifkan.

Baca Juga: Inilah 5 Dampak Buruk Poliandri Seperti Kisah Bu Siti Bagi Pelakunya

2. Menggunakan Fitur Blokir SMS Spam

Cara selanjutnya yang bisa digunakan untuk menghentikan spam SMS adalah dengan menggunakan fitur blokir SMS spam. Fitur ini bisa diaktifkan untuk mencegah nomor yang sama mengirimkan SMS spam ke nomor kamu. Simak cara menerapkan di Android berikut ini:

  • Masuk ke menu pesan.
  • Kemudian tekan dan tahan pada pesan yang ingin diblokir.
  • Kemudian klik "tambahkan ke daftar hitam".

Sedangkan, untuk menerapkannya di iPhone simak caranya berikut ini:

  • Buka pesan dari nomor yang akan diblokir.
  • Tekan nomor pengirim.
  • Klik ikon info (i) lalu klik nomor telepon.
  • Pilih menu 'blokir penelepon' atau 'blokir kontak'.

Baca Juga: Cerita Pemilik Warung di Sukabumi, Ketiban Berkah dengan Keberadaan Tol Bocimi

3. Gunakan Aplikasi Spam Blocker

Cara terakhir yang bisa dilakukan untuk menghentikan spam SMS adalah dengan aplikasi spam blocker. Aplikasi ini dapat membantu membendung SMS spam secara otomatis dari pengirim yang tidak dikenal. Selain itu, aplikasi ini membantu memblokiir panggilan masuk dari nomor yang tidak dikenal. 

Baca Juga: PART I: Kecelakaan Laut dan Nasib Status UNESCO Global Geopark Ciletuh Sukabumi

Itulah tiga cara menghentikan spam SMS yang bisa dilakukan. Semoga bermanfaat. 

Sumber: Akurat.co



Berita Terkait
Berita Terkini