SUKABUMIUPDATE.com - Modus Penipuan menggunakan nomor telepon mulai marak diberitakan di media sosial. Terlebih ketika modus penipuan dikemas dengan cara unik dan licik untuk mengelabui sasarannya.
Nomor tak dikenal kerap meresahkan meskipun pemerintah Indonesia sudah mewajibkan pengguna nomor telepon untuk mendaftarkan NIK dan No KK. Ya, tak lain bertujuan untuk mencegah penipuan melalui nomor telepon.
Namun demikian, modus penipuan nomor telepon nyatanya tetap terjadi dan tak memberi jaminan kamu akan terbebas dari gangguan nomor tak dikenal.
Baca Juga: Hari Nelayan Palabuhanratu Sukabumi di Daftar 110 Event Nasional 2023, Cek Atraksinya!
Maka dari itu, untuk memastikan pemilik nomor telepon itu penipu atau orang penting, kamu bisa mengeceknya melalui lima cara berikut, seperti dikutip via suara.com!
1. Get Contact
Salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk cek nomor telepon adalah Get Contact.
Caranya mudah, kamu tinggal download aplikasi Get Contact, kemudian daftar dengan nomor telepon kamu.
Setelahnya di kolom pencarian, kamu bisa memasukkan nomor orang yang tak dikenal tersebut.
Di sana, kamu akan mendapatkan banyak tagar yang menjelaskan si pemilik nomor.
2. Showcaller
Lebih canggih dari Get Contact, aplikasi bernama Showcaller ini bukan hanya akan memberi kamu informasi tentang si pemilik nomor.
Akan tetapi, kamu juga akan diberitahu lokasi terkini dari si pemilik nomor tersebut.
Baca Juga: Minta Dua Kali, Pembunuh Wanita di Sungai Cipelang Sukabumi Ditangkap di Sasagaran
3. Whoscall
Sesuai dengan namanya, aplikasi bernama Whoscall juga menjadi andalan beberapa orang untuk cek nomor yang tidak dikenal.
Selain layanan panggilan dan pesan teks, aplikasi ini juga terkenal dengan identifikasi panggilan masuk dan SMS, pemblokiran panggilan dan SMS spam berbahaya.
Jadi jika kamu mengaktifkannya, maka nomor yang kamu tandai tak akan bisa lagi menghubungi kamu lewat media apapun.
4. Klik Situs Kredibel
Buat kamu yang nggak mau download aplikasi, kamu bisa cek nomor tak dikenal dengan menggunakan situs https://www.kredibel.co.id/.
Setelah klik linknya, silahkan masukkan nomor yang dicurigai dan informasi tentang nomor tersebut, kemudian akan langsung disajikan di depan mata.
Baca Juga: Siap-siap! Westlife Konser di Bandung, Gini Cara Dapat Promo Tiket dari DIGI bjb
5. Truecaller
Tampaknya tak afdol jika tidak memasukkan aplikasi bernama Truecaller ini ke dalam daftar.
Selain mengidentifikasi nomor anonim, platform ini bisa menampilkan identitas si pemilik nomor telepon, seperti nama, lokasi, dan nama provider.
Jika nanti nomor tersebut berbahaya, maka kamu akan mendapatkan tanda peringatan dari aplikasi ini.
Sumber: Suara.com